Daftar Isi

 
 

Keterangan Resmi tentang Gangguan Layanan Rumahweb Indonesia

 

Pelanggan yang Terhormat,

Mulai tanggal 2 Desember 2021 pukul 12.30 WIB, telah terjadi gangguan pada sebagian besar layanan hosting dan VPS milik Rumahweb Indonesia. Gangguan ini disebabkan karena kebakaran yang terjadi di Gedung Cyber dimana kami meletakkan sebagian besar rak-rak server kami. Kebakaran terjadi di ruang Wing A CyberDC yang terdapat 72 buah server yang digunakan untuk layanan shared hosting dan VPS.

Situasi menjadi sulit bagi Rumahweb untuk melakukan recovery secepatnya karena core networking kami berada di ruangan terjadinya kebakaran tersebut. Sehingga meskipun kami memiliki backup data di lantai 3 (di datacenter DTP 3 - Gedung Cyber lt 3), kami tidak bisa mengaksesnya karena datacenter tersebut dimatikan aliran listriknya. Oleh karena itu prioritas kami hingga hari Jumat 3 Desember 2021 adalah memindahkan core networking di datacenter DTP Alpha (lantai 1) yang mana sebagian server kami juga berada di datacenter tersebut.

Pada hari itu juga, kami telah menyiapkan perangkat server-server baru di datacenter DTP TIFA. Dengan tujuan agar nantinya ketika core networking sudah bisa up and running, maka kami bisa memindahkan server yang menyimpan backup (di DTP 3) dan merestorenya ke server-server baru tersebut.

Pada tanggal 4 Desember 2021, saat kami akan mengeksekusi pemindahan server backup yang berada di Datacenter DTP 3 (lantai 3), ternyata ruangan tersebut disegel oleh Polisi sehingga kami tidak bisa lagi mengakses server backup tersebut. Kami juga belum tahu kapan segel police line tersebut akan dilepaskan sehingga kami kembali bisa mengakses server backup kami.

Jika ada layanan hosting dan VPS yang sudah up, itu berarti karena layanan hosting atau VPS tersebut menggunakan server yang berada di DTP Alpha, Neucentrix Yogyakarta, dan server-server dari DTP lantai 3 yang berhasil kami pindahkan ke datacenter milik PT. Qwords Company International. Selain itu, layanan yang sudah up sebagian adalah jika pelanggan memilih menggunakan Avertiz, yaitu layanan backup off-shore dari Rumahweb. Saat ini pelanggan pengguna Avertiz sedang dalam antrian proses restore.

Karena kondisi tersebut, kami tidak bisa memastikan kapan data backup dapat diakses kembali. Sehingga sebagai opsi, kami akan menawarkan setup akun baru tanpa data. Yang mana nantinya ketika data dapat diakses kembali, kami akan menghubungi pelanggan untuk memberikan opsi restore dari data yang sebelumnya. Kami menawarkan opsi tersebut agar pelanggan yang memiliki backup di lokasi lain dapat segera up kembali layanannya dan melakukan restore sendiri.

Kami mohon maaf sebesar-besarnya atas gangguan layanan yang terjadi. Saat ini kami sedang mengupayakan semua hal yang bisa dilakukan untuk secepatnya melakukan recovery. Termasuk melakukan upaya hukum agar police line segera dilepas oleh pihak berwajib dan kami dapat melakukan recovery sepenuhnya.


Jakarta, 4 Desember 2021


Yusuf Nurrachman
Direktur Utama

 
 

Update dan Langkah Penanganan Gangguan Datacenter

 

Pelanggan yang Terhormat,

Pada hari ini, tanggal 2 Desember 2021, terjadi kejadian force majeure yang berada di luar kuasa kami berupa kebakaran yang terjadi di salah satu data center yang kami gunakan yakni CyberDC (CDC) yang berlokasi di di lantai 2 Gedung Cyber 1. Efek dari kejadian ini kami rasakan pertama kali pada pukul 12:30.

Data center ini menjadi core networking kami dan colocation/tempat kami meletakkan beberapa server.

Di Indonesia, Rumahweb sebenarnya menggunakan beberapa data center lain yang digunakan untuk melayani pelanggan. Namun, karena data center yang menjadi lokasi core networking mengalami gangguan, akses ke server yang berada di data center lain pun ikut mengalami masalah.

Sebagai langkah penanganan, kami akan melakukan beberapa hal berikut:

Sebagai informasi, backup data mingguan untuk layanan hosting berada di datacenter selain CDC sehingga proses recovery akun yang berada di CDC akan menggunakan backup tersebut.

 

UPDATE:

Saat ini, kami menawarkan kepada para pelanggan Rumahweb untuk setup akun baru tanpa data. Nantinya, ketika data dapat diakses kembali, kami akan menghubungi pelanggan untuk memberikan opsi restore dari data sebelumnya.

Jika pelanggan memilih opsi ini, mohon untuk mengirimkan request melalui email [email protected] dengan subject: Create Hosting Baru NamaDomainLengkap.

 

Kamis 2 Desember 2021

Jumat 3 Desember 2021

Sabtu 4 Desember 2021

Minggu, 5 Desember 2021

Selasa, 7 Desember 2021

Kamis, 9 Desember 2021

Selasa, 14 Desember 2021

Update progres recovery layanan hingga hari ini:

Statusnya kami update secara live di: https://tinyurl.com/rwrecovery. Sebagai informasi, kami tidak akan memberitahukan kepada satu per satu pelanggan untuk menginformasikan status server sehingga pelanggan kami persilahkan untuk memantau melalui URL di atas.

Sebagai informasi, hingga saat ini incoming request untuk technical support masih sangat padat sehingga kemungkinan pelanggan tidak terlayani dengan baik dan menunggu lama untuk direspon permintaan dukungan teknisnya. Untuk itu kami mohon maaf yang sebesar-besarnya.

Kami juga telah membuat ringkasan pertanyaan-pertanyaan yang paling sering ditanyakan pelanggan pada masa-masa insiden ini. Ringkasan pertanyaan - pertanyaan tersebut dapat dibaca di: https://tinyurl.com/rwrecoveryfaq

Dikarenakan masih dalam masa recovery, berikut adalah beberapa masalah yang mungkin timbul:

  1. Karena pergantian IP address untuk layanan shared hosting, beberapa pelanggan akan mengalami masalah sebagai berikut:
    1. Butuh waktu propagasi DNS sekitar 30-120 menit (tergantung ISP yang digunakan pelanggan) dari mulai server up hingga website bisa diakses kembali;
    2. Beberapa SSL yang terinstall akan mengalami masalah karena record DNSnya berubah. Butuh waktu sedikit lebih lama untuk memulihkan SSL, kisarannya sekitar 1-6 jam;
    3. Bagi yang tidak menggunakan Nameserver hosting Rumahweb (ns1.rumahweb.com, ns2.rumahweb.com, ns3.rumahweb.net, ns4.rumahweb.net), dimohon untuk mengupdate record DNS dengan mengarahkannya ke IP server baru yang digunakan. Informasi mengenai IP address terdapat di cPanel yang sudah dapat diakses kembali;
    4. Dalam masa-masa pemulihan ini kami sangat menyarankan kepada Anda untuk menggunakan nameserver Rumahweb dan mengcreate record-record lain yang dibutuhkan di nameserver tersebut
  2. Untuk pelanggan yang selama insiden ini memilih untuk membuat akun baru atau diprioritaskan restorenya dan kemudian ingin kembali menggunakan server yang lama, kami akan antrikan permintaannya dan memprosesnya sesuai antrian.
  3. Untuk sementara, kami tidak menerima request sinkronisasi data di dalam akun hosting antara server lama dan server baru karena memakan waktu dan resiko data tertimpa sangat besar. Solusi yang bisa ditempuh adalah :
    1. Pelanggan membackup data di akun yang dibuat di server baru
    2. Pelanggan meminta pengaktifan kembali akun di server lama
    3. Pelanggan memindahkan sendiri datanya dari backup yang telah dibuat di point a

 

Kami memahami bahwa kejadian ini berdampak besar pada banyak website/sistem/aplikasi/emails yang menggunakan layanan dari kami. Oleh karena itu, kami tetap menyiagakan staff support kami untuk merespon pertanyaan maupun permintaan dari Anda terutama yang berkaitan dengan musibah ini.

Sekali lagi, kami mohon maaf atas gangguan layanan yang terjadi akibat kejadian ini.

Orang Rumah

 

Orang Rumah Selalu Ada di Sini

Jangan ragu memulai langkah di dunia maya bersama Rumahweb. Tak peduli apakah Anda seorang newbie atau ahli, Orang Rumah(web) akan selalu siap membantu.

Telepon 0274-882257 atau Livechat

Siaga 24 x 7

Siaga 24 x 7

Jangan ragu untuk menghubungi kami melalui livechat, telepon, dan email kapanpun Anda butuh bantuan.

Tutorial Lengkap

Tutorial Lengkap

Tersedia tutorial yang sangat lengkap dan up-to-date untuk memandu Anda dalam menggunakan layanan Rumahweb.

Spesialisasi

Spesialisasi

Orang Rumah terspesialisasi dalam 3 departemen yaitu technical support, sales, dan billing. Lebih efisien dan cepat dalam membantu Anda.